Monday, July 4, 2016

Taman Pandanaran

 Taman Pandanaran terletak di titik kordinat -6.9878654 110.4171906 (masukkan angka di samping di google maps) berada di pertigaan JL. Pandanaran dan JL. MH.Thamrin, Kota Semarang.




   Dahulu taman ini bekas SPBU dan digantikan oleh pemkot menjadi Taman Pandanaran yang di resmikan tahun 2015. Terdapat maskot Kota Semarang yang ada di tengah taman, namanya 'warag ngendog' bentuknya menyerupai hewan yang melambangkan etnis Jawa, Arab, Cina.
Etnis Jawa: Bagian kaki yang menyerupai kaki kambing, hewan khas Jawa.
Etnis Arab: Bagian badan yang menyerupai buraq, legenda hewan Arab.
Etnis Cina: Bagian kepala yang meyerupai kepala naga, hewan khas Cina.




   Tetapi maskot yang di taman itu kurang cocok untuk penggambaran atau filosofi hewannya, yang seharusnya kepalanya menyerupai kambing, terdapat 'ndog' menggambarkan sebagai pahala yang di dapat selama bula ramadhan, kakinya bukan mengangkang tapi lurus. Mungkin maskot itu akan di pindahkan, dan diganti dengan maskot yang sesuai filosofi.



   Di taman kalau waktu siang hari terasa sejuk, karena anginya cukup sepoi-sepoi.Sudah ada tempat duduk untuk bercengkrama dengan sahabat, pacar, dan teman. Juga sudah tersedia tempat sampah, jenis-jenis tanaman yang tertata rapi. Kalau untuk parkir biasanya pengunjung letakkan di minimarket, atau sekitar pinggir jalan.

  Waktu malam banyak muda-mudi yang kumpul. Mungkin dari club tertentu, reoni, atau sengaja untuk menghabiskan waktu santai mereka.

Tips mengunjungi Taman Pandanaran
- Sediakan beberapa uang receh, masih ada pengamen dan pengemis(cukup mengganggu).

- Di sini belum ada toilet umum, hanya ada di sebrang taman dan itu bukan umum milik restaurant.

- Menuju arah Barat, ada gor Tri Lomba Juang cobalah berkunjung kesana.

PinkyBoy
Crew Iglo™



No comments:

Post a Comment